Program Bantuan MCK Sekolah Sehat, dan Bantuan MCK Dhuafa
Bantuan MCK Dhuafa dan MCK Sehat untuk Sekolah, dibuat karena melihat masih adanaya warga dhuafa di Kota Makassar yang belum memiliki jamban dengan standar kesehatan yang baik. Di samping itu, masih banyak sekolah-sekolah di Makassar dan desa-desa di Sulawesi Selatan yang kondisi jambannya belum memenuhi standar kesehatan yang layak. Salah satu dampaknya/masalah yang ditimbulkan terhadap lingkungan adalah, warga masih melakukan buang air sembarangan. Dibutuhkan perbaikan/renovasi atau dibangunkan unit MCK yang baru guna memenuhi standar kelayakan dan kesehatan yang dimaksud. Sekolah-sekolah yang menjadi target penerima bantuan adalah yang sama sekali belum pernah mendapatkan bantuan, baik bantuan pemerintah, swasta maupun lembaga donor dari luar.
Berdasarkan data dari TKSK Dinas Sosial Sulsel, tiga kecamatan di Kota Makassar yang warganya masih belum memiliki jamban, yakni: Manggala, Biringkanayya dan Rappocini. Fokus program ini adalah memberikan bantuan langsung berupa renovasi/pembangunan jamban/MCK sehat untuk 24 sekolah di desa-desa dampingan Yayasan Hadji Kalla dan 30 warga dhuafa di Kota Makassar.
Kriteria penerima manfaat: (1). Sekolah Umum baik negeri maupun swasta yang belum pernah mendapatkan bantuan pembangunan maupun renovasi MCK, (2). Kaum dhuafa Kota Makassar yang belum memiliki jamban sehat dan secara ekonomi belum mampu mengadakan secara mandiri.
Program ini menargetkan untuk bisa membangun 60 unit jamban sehat yang dapat digunakan oleh 1000 siswa di 30 sekolah dan 120 warga dhuafa dari 30 keluarga penerima bantuan.