yayasanhadjikalla.or.id, Makassar – Alumni Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Hasanuddin, Fitriani Sukardi berbagi pengalaman dengan mahasiswa yang hadir di kegiatan sosialisasi beasiswa tugas akhir Yayasan Hadji Kalla, di Gedung Aula Pascasarjana lantai 3, (Sabtu, 4/3) lalu.

Kegiatan ini bertajuk “Penelitian Tugas Akhir Sebagai Agent of Change Problematika Kesehatan Masyarakat dan Lingkungan”.

Fitri diberi kesempatan untuk berbagi dengan mahasiswa semester akhir yang akan melakukan penelitian. Ia menekankan agar penelitianya bersifat berkelanjutan dan dapat dimanfaatkan di desa-desa, banyaknya permasalahan kesehatan yang menimpa masyarakat di desa membuatnya semangat untuk menyampaikan hal positif dan menginspirasi bagi 73 peserta yang hadir.

Saat ini, Fitri bergabung sebagai sarjana pendamping program Desa Bangkit Sejahtera (DBS) yang ditempatkan di salah satu desa binaan yayasan yang berada di Kabupaten Barru.

Ia menyampaikan permasalahan kesehatan yang terjadi di desa adalah sanitasi dan status gizi buruk. Kesadaran akan pentingnya pola hidup sehat pun, tak luput dari perhatiannya selama menghabiskan waktu 4 bulan di desa binaannya.

“Sejak dini seharusnya kita mampu menanamkan dalam diri bahwa kepedulian akan sesama itu sangat penting, pengetahuan yang diperoleh di kampus sangat bermanfaat jika diterapkan kepada masyarakat yanng membutuhkan.”

Tak hanya itu, Fitri juga menuturkan beberapa data kasus gizi buruk yang ia temukan di desa. Dan hal itu masih menjadi tugas dari pengabdian yang dilakukannya.

Bersama rekannya yang juga alumni FKM Unhas, Cinra Aprida berbagi dengan peserta yang hadir terkait masalah kesehatan dan pola kehidupan masyarakat Desa Bacu, Kecamatan Tonra, Kabupaten Bone, lokasi ia ditempatkan selama 1 tahun menjadi pendamping desa.

Selain sharing pengalaman, para peserta juga diberi pembekalan terkait syarat untuk lolos beasiswa tugas akhir yang diberikan oleh Yayasa Hadji Kalla.